“ Berdamailah hati, jika kau tak dapatkan apa yang kau inginkan
Berdamailah hati, jika apa yang terjadi tak seperti yang kau harapkan
Berdamailah, sesungguhnya dengan berdamai kau akan merasa lebih baik
Serahkan semuanya pada Tuhan, Dia yang paling tau apa yang terbaik untukmu “
Kawan, pernahkah hatimu berontak? Menanyakan alasan kenapa suatu hal terjadi dalam hidupmu. Aku pikir semua dari kita pernah merasakannya. Tentu, karena kita pasti pernah merasakan hal yang tak mengenakkan dalam hidup. Hingga kita membutuhkan suatu penjelasan yang tepat agar hati ini berdamai. Mengenai hal itu, aku pernah membaca suatu novel berjudul “Rembulan Tenggelam Di Wajahmu”. Novel yang bagus menurutku. Bahkan menurut temanku, novel itu merupakan novel favoritnya diantara novel lainnya. Novel itu bercerita tentang keikhlasan dalam menjalani kehidupan. Bahwa sebenarnya apa yang terjadi pada kita dalam hidup ini terdapat suatu hikmah didalamnya. Entah itu menyangkut diri kita sendiri ataupun orang lain, yang pasti terdapat kebaikan yang berarti. Maka, mulai sekarang aku ingin melatih hatiku untuk selalu berdamai. Apakah kalian mau ikut bersamaku ? Ayolah.. Banyak yang akan kalian dapatkan, seperti di bawah ini :
“ Hati yang damai menentramkan
Hati yang damai menyejukkan
Hati yang damai disayang Tuhan
Hati yang damai itu, Hati kita “
IM-K4
9.11 PM Waktu Tana